BANGUN REJO-Selasa, (13/02/2024) Pemerintah Desa menyelenggarakan Apel Siaga di halaman kantor desa Bangun Rejo terkait Kesiapan pelaksanaan Pemilihan Umum Tahun 2024 di Desa Bangun Rejo yang akan di laksanakan pada besok hari Rabu, tanggal 14 Februari 2024.
Pada Pemilu Tahun 2024 di Desa Bangun Rejo terdapat 28 TPS dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 7712 Pemilih. Dalam Kesempatan ini hadir Kepala Desa, Sekretaris Desa, BPD, PPS,PKD, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Seluruh Anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), Pengawas TPS, dan PAM TPS.
Dalam sambutanya Ketua PPS Desa Bangun Rejo IRWAN ISMANTO melaporkan bahwa petugas yang akan bertugas padaPemilu 2024 di 28 TPS sebanyak 280 orang terdiri dari 196 Petugas KPPS, 56 Petugas PAM TPS dan 28 Pengawas TPS.
Kepala Desa Bangun Rejo Yuyun Porwanti M.Pd dalam sambutanya menyampaikan agar seluruh petugas yang bertugas di TPS agar bekerja dengan profesional menjaga netralitas dan keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pemungutan dan penghitungan suara, suksesnya pemilu di Desa Bangun Rejo berada di tangan para petugas TPS.